Menu

Mode Gelap

Berita · 25 Feb 2022 21:46 WIB ·

Tim Mabes POLRI Bersama Polres Banyuasin Cek Kampung Tangguh – Sumsel Today


Tim Mabes POLRI Bersama Polres Banyuasin Cek Kampung Tangguh – Sumsel Today Perbesar

[ad_1]

Banyuasin.Sumsel.Today || PANGKALAN BALAI — Tim khusus Kapolri dan RO Binkar SDM Mabes Polri, Iqbal, dan AKBP M.Thoat, bersama Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafe’i bersama melakukan peninjauan Kampung Tangguh Covid-19 Banyuasin dalam rangka penilaian kampung tangguh Covid tingkat Provinsi Sumatera Selatan di Kelurahan Sterio Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Jumat (25/02/2022).

Kampung tangguh ini sendiri di launching oleh Bupati Banyuasin H.Askolani bersama Kapolda Sumsel pada Jumat 5 Maret 2021 lalu.

Dilahan seluas 2 hektar tersebut, semua inovasi 7 (tujuh) Program Prioritas dan 12 (dua belas) Gerakan Bersama Masyarakat dapat di saksikan oleh masyarakat. Bisa dikatakan Kampung Tangguh ini menjadi miniatur semua program yang dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Banyuasin dibawa Komando Bupati H. Askolani dan Wabup H. Slamet.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Kampung Tangguh Covid-19 ini juga dibangun atas dana swadaya dan gotong royong semua unsur pemerintahan, setiap instansi memiliki kewajiban tanggung jawab sendiri-sendiri untuk kelangsungan kampung Tangguh Covid-19 ini.

Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafe’i mengatakan hari ini dirinya mengunjungi Kampung Tangguh Covid-19 Kabupaten Banyuasin.

“Kampung Tangguh Covid-19 Banyuasin ini merupakan sebagai salah satu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Banyuasin dan hari ini kita melakukan pemantauan di kampung tangguh bagaimana memberikan manfaat kepada masyarakat kita dan bagaimana memberikan edukasi kepada masyarakat baik itu disisi Kamtibmas serta pemberdayaan masyarakat sinegritas Polri dan pemerintah daerah berkesinambungan dengan Kamtibmas , “Terangnya.

Sebagai informasi dari 2 hektar ini dibagi beberapa areal yang mencerminkan program pembangunan Kabupaten Banyuasin seperti Gertas seluas 1.954 M2, Gerbang Tobaru luas 1.293 M2, Gerbang Perak 2.101M2, buah-buahan 2.213M2, Mina Padi 1.977M2, Gemar Tugas 578 M2, perkebunan 1.885 M2.

Dilokasi ini juga akan dibangun Taman bunga khas Banyuasin seluas 874 M2, dan juga dilengkapi berbagai fasilitas pendukung seperti Pendopoan 1.179 M2, Areal parkir luas 2.760 M2, UMKM, Mushollah, Waterfront 1.289 M2, Contoh RTLH,. E-Gov,pusat informasi, Simanis, hingga Posko Pondok Covid Begesah.

Sementara itu Tim khusus Kapolri dan RO Binkar SDM Mabes Polri Iqbal mengatakan “sekarang kami dapat melihat langsung fakta-fakta dilapangan bahwa memang terjadi sinegritas yang bagus dan dari situlah terjadi unsur pemberdayaan masyarakat khususnya seperti di situasi seperti sekarang ini yang membutuhkan trobosan – trobosan kreatif menyangkut ketahanan pangan ataupun untuk pemberdayaan masyarakat” terangnya.

(PKP/Kominfo)

[ad_2]

Source link

Artikel ini telah dibaca 0 kali

Baca Lainnya

Antisipasi Aksi Balap Liar Saat Malam Minggu,Polsek Belitang 1 Giat Rutin Patroli Malam

16 Februari 2025 - 11:58 WIB

Pastikan Stok dan Harga LPG 3Kg Stabil, IPDA Krisna Sandi Cek Agen dan Pangkalan LPG di Wilkum Polsek Belitang II

16 Februari 2025 - 11:45 WIB

Dukung Astacita Presiden RI, Bhabinkamtibmas Polsek Belitang II Cek Tanaman Ketahanan Pangan Milik Warga

13 Februari 2025 - 11:37 WIB

Pemkab OKUT Salurkan Dana Desa TA 2025

13 Februari 2025 - 09:17 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Kapolsek Belitang III Cek Tanaman Jagung

12 Februari 2025 - 14:29 WIB

Gelar Reses Tahap Pertama di Desa Riang Bandung Ilir, Sekretaris Komisi II DPRD Sumsel Fenus Antonius Serap Aspirasi Warga

11 Februari 2025 - 18:53 WIB

Trending di Berita