Berita · 7 Okt 2025 14:24 WIB ·

Resahkan Pengguna Jalan, Preman Pungli di Simpang Empat Tanjung Kemala Diciduk Polisi


Resahkan Pengguna Jalan, Preman Pungli di Simpang Empat Tanjung Kemala Diciduk Polisi Perbesar

OKU Timur – Aksi pungutan liar (pungli) yang meresahkan para pengguna jalan di Simpang Empat Tanjung Kemala, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur, akhirnya berhasil ditindaklanjuti oleh Satreskrim Polres OKU Timur. Seorang pelaku bernama Wandi Bin Abu Nawat (29), warga Desa Tanjung Kemala, berhasil diamankan pada Selasa (7/10/2025) dini hari.

Penangkapan preman yang kerap memalak sopir truk ini bermula dari video viral yang beredar di media sosial. Tim yang dipimpin Kanit Pidum, IPDA Ardi Jatmiko, langsung melakukan patroli hunting di lokasi yang dikenal rawan pemerasan tersebut.

“Kami mendapati dua orang sedang melakukan pungli. Modusnya, satu orang menghadang truk yang melintas di Simpang Empat Tanjung Kemala, satunya lagi menunggu di motor,” ungkap IPDA Ardi.

Saat penangkapan, Wandi tak berkutik dan mengakui perbuatannya. Polisi berhasil menyita uang tunai Rp 42.000 yang diduga hasil kejahatan. Rekannya berhasil melarikan diri dan kini menjadi buron.

Kapolres OKU Timur, AKBP Adik Listiyono, melalui Kasi Humas AKP Edi Arianto, menegaskan komitmennya untuk memberantas segala bentuk premanisme yang merugikan masyarakat.

“Kami tidak akan memberikan ruang gerak bagi para pelaku pungli yang meresahkan. Tersangka Wandi sudah kami amankan dan akan diproses sesuai hukum yang berlaku,” tegas AKP Edi.

Ironisnya, meski menjadi korban pemerasan, para sopir truk yang melintas di Simpang Empat Tanjung Kemala enggan melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib.

Polres OKU Timur mengimbau agar masyarakat tidak takut untuk melaporkan segala bentuk kejahatan agar tercipta situasi kamtibmas yang kondusif.

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polisi Martapura Bekuk Pelaku Curas, Korban dan Saksi Alami Luka Serius

9 Oktober 2025 - 12:39 WIB

Dukung Program Swasembada Pangan 2025, Polres Bersama Pemkab OKU Timur Gencar Tanam Jagung Serentak

8 Oktober 2025 - 16:57 WIB

Beserta Puskesmas Way Hitam IV, Dinkes Lakukan Binwas MBG di SPPG Rejosari Jaya

8 Oktober 2025 - 14:01 WIB

Utamakan Mutu Layanan Kesehatan, Puskesmas Burnai Mulya Lakukan Monev dan Binwas

8 Oktober 2025 - 08:51 WIB

Program Posyandu Lansia : Hidup Sehat di Usia Senja

7 Oktober 2025 - 17:10 WIB

Puskesmas Bunga Mayang Salurkan Santunan untuk Pasien Kanker, Wujud Kepedulian Dinas Kesehatan OKU Timur

6 Oktober 2025 - 17:24 WIB

Trending di Berita