OKU Timur – Gelaran Musyawarah Daerah (Musda) serentak Partai Amanat Nasional (PAN) se-Sumatera Selatan pada Sabtu (8/11/2025) di Hotel Beston Palembang menjadi momentum penting bagi konsolidasi partai di tingkat daerah.
Acara yang diselenggarakan secara virtual ini, diikuti oleh seluruh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN dari berbagai kabupaten dan kota di seluruh Sumsel. Tak hanya itu, Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, beserta jajaran Pengurus Pusat dan DPW PAN Sumsel turut hadir memantau jalannya acara.
Dalam Musda tersebut, proses pemilihan kepengurusan baru DPD PAN di masing-masing daerah dilakukan secara demokratis. Khusus untuk Kabupaten OKU Timur, sebuah kehormatan diberikan kepada Fenus Antonius, seorang Anggota DPRD Provinsi Sumsel, yang ditunjuk langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebagai Ketua Tim Formatur. Tugas utama Fenus adalah membentuk kepengurusan DPD PAN OKU Timur untuk periode 2025–2030.
Penunjukan Fenus Antonius ini dipandang sebagai langkah strategis dalam memperkuat kaderisasi PAN di daerah. Zulkifli Hasan dalam arahannya menekankan pentingnya sinergi dan pembaruan dalam kepengurusan partai. Hal ini bertujuan untuk memperkokoh konsolidasi partai, terutama dalam menghadapi agenda politik nasional yang semakin dekat.
Fenus Antonius, dengan penuh rasa syukur, menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.
“Saya siap mengemban amanah ini dengan semangat kebersamaan dan soliditas seluruh kader PAN di OKU Timur,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa fokus utamanya adalah memperkuat basis partai hingga ke lapisan masyarakat paling bawah serta menjaga kepercayaan yang telah diberikan oleh masyarakat.
Musda PAN se-Sumsel yang diadakan secara virtual ini berjalan dengan sukses dan damai. Berbagai rekomendasi strategis juga dihasilkan, yang akan menjadi pedoman bagi pembinaan partai di tingkat daerah selama lima tahun mendatang.
